Manfaat Kopi Untuk Diet

2

Kopi memang telah diketahui memiliki dampak positif dalam tubuh kita, terutama dalam hal menurunkan berat badan, namun itu semua tergantung pada bagaimana cara kita mengkonsumsinya. Nah, ingin tahu teknik mengkonsumsi kopi untuk diet?

Peranan kopi dalam rencana penurunan berat badan memang telah hangat menjadi perbincangan beberapa waktu terakhir ini.

Mitos negatif tentang kopi yang buruk bagi kesehatan juga banyak, mulai dari kopi dapat meningkatkan penyakit kanker hingga risiko penyakit jantung.

Namun beberapa para ahli penelitian membantahnya, seperti misalnya para peneliti dari Harvard School of Public Health yang menyatakan bahwa mitos tersbut tidaklah menunjukan kualitas penelitian yang baik, karena pada kenyataannya melalui hasil penelitian yang dilakukan kopi justru memiliki manfaat kesehatan yang signifikan.

Mereka juga menambahkan bahwa mitos yang menyebutkan kopi memiliki dampak buruk bagi tubuh bisa saja terjadi apabila peminum kopi memiliki gaya hidup yang tidak sehat seperti misalnya merokok dan tidak berolahraga.

Sementara The Australian Institute of Sport Team yang melakukan sebuah penelitian tentang kopi menyebutkan bahwa kafein pada kopi dapat memicu otot untuk menggunakan lemak untuk menambah energi tubuh.

Penelitian lain juga dilakukan oleh para peneliti dari University of Pittsburg yang menyatakan bahwa kafein memiliki kemampuan untuk melepaskan lemak dari jaringan adiposa sehingga lemak bisa lebih mudah dibakar.

Hal ini cukup baik sekali untuk mendukung program diet seseorang yang ingin menurunkan berat badan.

Adapula yang menyebutkan bahwa kopi juga dapat meningkatkan kualitas sperma pria.

Namun terlepas dari semua manfaat tersebut, kembali lagi pada bagaimana cara kita mengonsumsi kopi dengan baik.
Berikut 6 cara mengonsumsi kopi dengan baik untuk diet Anda :

Jangan berlebihan

Ini adalah faktor yang terpenting untuk perencanaan program diet Anda bersama kopi. Mengonsumsi kopi secara berlebihan dapat menyebabkan mitos negatif yang disebutkan diatas dapat terjadi, selain itu juga dapat menyebabkan stres tingkat tinggi dan insomnia yang dapat membuat Anda akan makan berlebih dan merusak program diet yang Anda jalani. Kurangilah porsi kopi Anda setiap hari menjadi 1-2 cangkir perhari.

Kurangi krim dan gula

Ini adalah salah satu teknik yang baik dan sangat efektif untuk menurunkan berat badan dengan kopi. Menambahkan jumlah yang banyak untuk krim dan gula dalam kopi Anda akan memberikan kalori yang tinggi dalam tubuh Anda sehingga dapat berakibat adanya penumpukan lemak dalam tubuh. Maka dari itu mulai saat ini Anda harus mengurangi tambahan krim dan gula kopi Anda atau Anda bisa menggantinya dengan susu skim atau pemanis bebas gula.

Kurangi mengonsumsi kopi spesial di tempat-tempat tertentu

Faktor ini dapat menyebabkan bahaya yang lebih besar daripada menambahkan gula atau krim dalam kopi Anda. Mengonsumsi kopi spesial yang berbasis espreso di tempat-tempat tertentu seperti misalnya di kafe biasanya mengandung banyak gula dan krim dalam jumlah yang besar dan tentunya berisi kalori yang lebih banyak daripada makanan.

Konsumsilah kopi setelah makan malam

Salah satu manfaat kopi adalah perannya sebagai penekan nafsu makan. Maka dari itu cobalah mulai mengonsumsi kopi setelah makan malam setiap malam, hal ini dapat membantu Anda untuk mengurangi nafsu makan Anda pada malam hari. Setelah itu segeralah menggosok gigi Anda setelah mengonsumsi kopi, karena memiliki gigi yang sudah bersih sebelum tidur juga dapat membantu mengurangi godaan untuk makan pada malam hari.

Minum kopi satu jam sebelum latihan atau olahraga

Mengonsumsi kopi sebelum latihan diketahui dapat menambah energi dan konsentrasi yang membantu Anda untuk latihan lebih fokus dan tepat. Selain itu kopi juga membantu melindungi sendi yang rusak dan mengurangi rasa nyeri setelah latihan karena dalam kafein ditemukan zat semacam antioksidan yang bermanfaat mengurangi nyeri.

Imbangi dengan minum air putih

Kopi dapat bersifat sebagai diuretik pada kebanyak orang, yang berarti itu akan menyebabkan Anda kehilangan cairan tubuh. Agar tubuh Anda tetap terhidrasi, minumlah secangkir air putih setiap Anda meminum secangkir kopi.

Nah, itulah 6 cara menikmati kopi dengan manfaat selain  untuk menjadi sebuah konsumsi dan kesukaan  saja.

by. Denny Santoso Presents

Surat Terakhir Harun Said Tohir Mahadar Sebelum Dihukum Gantung di Singapura

2

Seperti yang kita ketahui, bahwa kapal perang TNI AL KRI Usman Harun telah ramai di perbincangkan karena nama tersebut menuai protes dari negara Singapura.  Pada Tahun 1965, terjadi pengeboman di MacDonald House, Orchard Road, Singapura yang dilakukan oleh Dua marinir, yakni Usman Haji Mohamed Ali dan Harun Said pada  10 Maret 1965 yang menewaskan 3 orang dan melukai 33 orang. Konfrontasi yang terjadi pada 1962-1966 ditengarai terkait dengan masalah penentuan masa depan Malaya, Brunei, Sabah, dan Serawak.

Saat itu, Federasi Malaysia–atau yang lebih dikenal sebagai Persekutuan Tanah Melayu–akan menggabungkan keempat wilayah tersebut ke dalam Federasi Malaysia. Namun, keinginan ini ditentang oleh Presiden Soekarno.

Menurut Soekarno, hal ini hanya akan membuat Malaysia menjadi negara boneka untuk Inggris yang berpotensi mengancam kedaulatan Indonesia. Berawal dari hal inilah pengeboman tersebut dilakukan. Kedua marinir ini di angkat menjadi pahlawan bangsa Indonesia hingga nama kedua marinir tersebut di abadikan menjadi nama sebuah kapal perang TNI AL KRI Usman Harun dimana nama tersebut menuai protes rakyat Singapura karena di anggap akan melukai perasaan rakyat Singapura, terutama keluarga korban dalam peristiwa pengeboman tersebut.

Bersama Serda Usman, Kopral Harun Said dihukum gantung di Singapura pada 17 Oktober 1968. Tiga hari sebelum hukuman dilaksanakan, ia sempat berkirim kabar. Berikut surat terakhir pria bernama asli Tahir tersebut.

Name: Harun Said Tohir Mahadar Changi Prison, 14 Oktober 1968

Dihaturkan
Yang Mulia Ibundaku
Awiani Binti Bang
yang diingati siang dan malam

Dengan segala hormat
Ibundaku yang dikasihani surat ini berupa surat terakhir dari ananda Tohir. Ibunda sewaktu ananda menulis surat ini hanya tinggal beberapa waktu saja ananda dapat melihat dunia yang fana ini. Pada tanggal 14 Okotober 1968 rayuan ampun perkara ananda kepada Presiden Singapura telah ditolak jadi mulai dari hari ini Ananda hanya tinggal menunggu hukuman yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Oktober 1968. 

Hukuman yang akan diterima oleh ananda adalah hukuman digantung sampai mati. Di sini ananda harap kepada Ibunda supaya bersabar karena setiap kematian manusia adalah tidak siapa yang boleh menentukan satu-satunya yang menentukan ialah Tuhan Yang Maha Kuasa dan setiap manusia yang ada di dalam dunia ini tetap akan kembali kepada Illahi. 

Mohon ibunda ampunilah segala dosa-dosa dan kesalahan-kesalahan ananda selama ini sudilah Ibundaku menerika ampun dan salam sembah sujud dari ananda yang terakhir ini. Tolong sampaikan salam kasih mesra ananda kepada seisi kaum keluarga ananda tutup surat ini dengan ucapan terima kasih dan Selamat Tinggal untuk selama-lamanya. Amin

Hormat Ananda

ttd

Harun Said Tohir Mahadar

Dari/Ananda Harun Said Tohir Mahadar
Cond, 216/65 Changi Prison
S’pura 17

Jangan dibalas lagi
Alamat di sampul surat
Diaturkan kepangkuan
Ibunda Aswiani Binti Bang
Gang 60 no. 11 Tanjung Priok
Jakarta – Indonesia

Surat ini tertuang dalam buku ‘Usman dan Harun’ yang ditulis oleh Lettu Laut Murgiyanto dan diterbitkan Pustaka Bahari. Harun dihukum dan jenazahnya dipulangkan ke Indonesia untuk dimakamkan di TMP Kalibata Jakara Selatan.

tempo_detik.com

KISAH BENANG KUSUT..

2

Oleh : Arsymaya

Lama tak terdengar kisah itu, ku kira semua sudah berlalu dan terkubur.. namun kini semua terunggah kembali, di suatu ketika sebuah pesan singkat membunyikan handphoneku, ternyata dari teman lamaku, Anti..

Awalnya obrolan kami basa-basi saja, sampai dia mengatakan “mm.. Vit, kata temenku, Fyo masih hidup dan dia mengikuti jejak militer ayahnya”. Kaget.. Cuma itu yang kurasa, “bukannya dia cacat dan menginggal? temen kamu siapa kok kenal dia?”

“namanya Yumna, anak IPA 3 juga dulu, katanya anak-anak suka pada ketemuan gitu, kemarin-kemarin sempet ada reuni juga, katanya Fyo sehat kok, aku juga kaget dengernya, kamu yakin dulu itu beneran kirim-kiriman email sama Fyo? Maaf, maksudku apa mungkin yang kirim email ke kamu itu.. salah satu temennya? Tau kan maksudku?”

Uhh sudah ga kaget lagi dengernya, hal semacam ini udah biasa… kembali ke beberapa tahun silam..

Saat sebuah kisah.. yang jelas bukan aku ya tokoh utamanya, singkat cerita seorang laki-laki mendekati temanku Anti, bukan sekedar lelaki… karena latar belakang dia begitu kuat… Ryan namanya, ibarat magnet, lelaki itu selalu saja hadir dimana pun keberadaan Anti.. di sebuah bis tiba-tiba dia duduk di sebelahnya, di sebuah jalan, dll. Di saat itu, entah di sengaja ato tidak, Fyo hadir dalam chatting MIRC ku, dia adalah temen satu sekolah dengan Anti, dan Fyo mengaku menyukai Anti.. sejak saat itu, kami sering berbalas-balasan email.. yah curhat hal biasa.. dan tak lama setelah itu, aku di pertemukan dengan Arya  teman dari Ryan dalam sebuah chat..

Ibarat benang yang benar-benar kusut, kisah ini sangatlah panjang dan rumit.. ketika Ryan di takdirkan kecelakaan dan meninggal, saat itu berbagai nama bermunculan… sahabat-sahabat Ryan berdatangan, dan mereka mulai dengan aksinya.. niat awal mereka hanyalah membantu Ryan, mereka memata-matai kehidupan Anti.. dan di dalamnya ada aku.. dari penyebaran aib, pembajakan email, friendster, dll mereka jelajahi.. sampai dengan menyadap.. gila sekali kan?

Seorang yang mengaku sebagai Lapatian boy, membajak semua akun ku, dia menyebarkan hal tentangku di sebuah kumpulan blogger dengan jumlah anggota 8000an, dan kala itu Fyo menolongku, dengan otodidak dia menghapus berita itu.. yah dia harus menghack anggota blogger ribuan itu.. hingga suatu saat Fyo mengabarkan tentang kepergiannya menjadi relawan di Palestina, Fyo adalah anak seorang jendral, dan dia mempunyai   latar belakang militer yang kuat.. beberapa beladiri dia kuasai, bahkan dia sempat belajar beladiri ke Jepang, melalui surat elektronik kami pun tetap terus berkomunikasi walaupun terganggu oleh jaringan yang sulit di Palestina.. dia selalu menyempatkan membalas email walaupun singkat…

Semua mengalir begitu saja, saat sibuk di sekolah, melalui pesan singkat, Arya menghubungiku.. entah dia dapat nomorku dari siapa tapi aku sudah tidak heran lagi.. membawa sebuah pesan tentang kepergian Aidan (teman Ryan yang paling dekat dengan Anti) ke palestina, dan aku harus menjaga Anti. Aidan berpesan hubunganku dengan Anti tak boleh renggang.. setelah itu Arya selalu menghubungiku lewat pesan singkat menyampaikan berbagai hal tentang Anti, dengan nomor yang tak pernah sama.. Awalnya pembicaraan kami sangatlah sengit, namun semua memudar perlahan… dia seolah menjadi kakak bagiku.. dan saat itu pula, lama tak terdengar kabar tentang Fyo.. seolah dia lenyap dalam peperangan..

Mereka masih saja mengintip tentang keseharian Anti. Karena aku dan Anti adalah teman dekat, pernah suatu saat semua isi pesan singkatku yang sudah terhapus, mereka kirim semua ke Anti.. dalam hal ini sulit sekali mempercayai seseorang. Arya membantah tuduhan tentang hal ini.. hingga nama Andra muncul.. Andra adalah orang yang kasar sekali dan dia mengaku kalo dia lah Lapatian Boy.. dia mengaku ada nama lain yang membantunya, namun bukan Arya. Andra sangat menikmati penderitaanku, yeah.. persis seperti penjahat.. usut demi usut melalui Arya, terbukalah siapa Andra, dia mantan pecandu narkotika, suatu saat sempat kritis dan gagal ginjal, hingga temennya memberikan ginjalnya padanya… Setelah terjadi perdebatan yang cukup sengit, akhirnya Andra minta maaf padaku.. Andra termasuk golongan dari teman-teman Ryan.

uhh pusing sekali menghadapi mereka..

Sekian lama tak ku buka email, muncul pesan masuk di email dengan subject ‘q pulang’, Fyo membalas emailku… dengan membawa berita duka yang sangat mendalam.. bercerita tentang dirinya sewaktu dalam peperangan, dirinya yang pingsan dan di bawa ke mesir.. di sana kedua kakinya harus di amputasi, tangan kanannya lumpuh, matanya menjadi rabun dan pernafasannya terganggu karena dime dan asap bom. Dia mengabarkan tentang ibunya yang juga meninggal.. seolah pedih sekali apa yang terjadi padanya… Anti tak luput dari kabar ini.. aku memberitahu kabar ini dan Anti mencoba menghibur Fyo lewat email.. dan tiba bagi Fyo untuk mengakhiri semua surat elektronik kami.. dia berjanji tidak akan menghubungiku lagi.. dan itu dia tepati..

Sesekali Arya masih sering memberi kabar padaku, dengan berbagai kisahnya sampai akhirnya dia bertemu dengan Fyo dan bersahabat. Kabar tentang kesehatan Fyo yang collapse dan harus bolak-balik masuk rumah sakit. Cukup menyita air mataku juga mendengar hal itu.. Arya menguatkanku walaupun kami tak saling bertemu.. Dan tiba pula giliran Arya mengakhiri komunikasi kami selama ini, dia berjanji tidak akan lagi menghubungiku.. dan dia tepati..

Setahun berlalu, aku pun berjuang dalam keras ibukota dengan kehidupan baruku, Andra kembali menghubungiku, lagi-lagi dengan nomor baru.. dia memberiku info tentang kematian Fyo, dan aku harus tabah.. pembicaraanku dengan Andra juga tak begitu lama.. terakhir kali dia menyatakan isi hatinya padaku dia bilang ‘mungkin ini terdengar gila, but I’m falling in love with u’ Andra tahu tentang keberadaan seorang pria di sampingku, dan dia memutuskan untuk tidak lagi menghubungiku.. sungguh membingungkan, dan permainan selesai bagiku..

Kini, tak ku sangka nama-nama itu kembali di sebut oleh Anti.. dan mungkin mereka sangat menikmati kebingunganku, walaupun aku katakan semua itu tak penting untuk di pikirkan, namun semua hal itu sungguh tak mudah untuk di hilangkan..

Sebenarnya, aku tak yakin dengan menuliskan ini semua, cerita yang sebenarnya sangatlah panjang dan melelahkan. Apakah akan muncul dampak dari semua yang ku tulis.. tapi ku rasa, aku perlu mengabadikannya. I’m sorry..